Sabtu, 31 Mei 2008

Makrab mahasiswa pati (IMP Semarang, KOMPI Semarang, KMPP Solo,KMPP Jogja). kopeng, salatiga (16-18/05/08).

Seribu teman terlalu sedikit, satu musuh terlalu banyak,....
bersama teman mencari kawan, IMP sllu terdepan!!! woyyyoooo,.....




Jumat, 30 Mei 2008

BAKSOS IMP (22 MARET 2008), Ds. TANJANG Kab. PATI.









Bersama teman menuju tuhan, bersama IMP bantu korban kebanjiran,.....
Uluran tangan qt suatu sumbangsih besar bg mereka. terima kasih kawan,.....







Selasa, 27 Mei 2008

Sekapur Sirih

Sekapur Sirih

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Syukur dan alhamdulillah senantiasa kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang selalu memberikan rahmat dan karunia-Nya, sehingga Pengurus IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) periode 2008-2009 dapat menulis dan menyusun profile organisasi kami yang bernama IKATAN MAHASISWA PATI (IMP). Salawat serta salam senantiasa kami curahkan kepada nabi akhir zaman yakni Muhammad al-Amin yang telah memberikan petunjuk jalan kebenaran kepada kita.

Selanjutnya, kami selaku Pengurus IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) periode 2008-2009 melalui profile ini bermaksud memperkenalkan organisasi kami kepada semua pihak, seperti; mahasiswa, masyarakat, LSM, DPRD, dan Pemerintah Kabupaten serta Pemerintah Kota Pati. Harapan kami semoga melalui profile ini organisasi IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) bisa dikenal dan familiar di kalangan masyarakat dan pemerintah Pati. Kami sadar betul bahwa profile ini masih banyak kekurangan dan jauh dari sempurna dari harapan semua pihak. Oleh karena itu, saran dan kritik yang konstruktif dari semua pihak sangat kami harapkan demi kesempurnaan profile ini dan IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) ke depan. Harapan kami adalah semoga IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) dapat menjadi partner semua pihak dalam rangka membangun Pati yang maju dan sejahtera.

Terakhir kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh Pengurus IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) Periode 2008-2009 dan semua pihak yang telah memberikan support, partisipasi dan bantuannya baik materi maupun immateri dalam penyusunan profile ini serta terus berusaha untuk membangun IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) lebih eksis dan maju. Jayalah IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) di sepanjang masa !!!

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Semarang, 26 Mei 2008

Inouve_mecece

Visi dan Misi IMP

Visi dan Misi IKATAN MAHASISWA PATI (IMP)

Visi IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) adalah menjadi organisasi yang progresif dan proaktif dalam membina, memberdayakan, dan membangun masyarakat Pati yang egaliter dan berperadaban. Sedangkan misi IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) adalah meningkatkan dan mengoptimalkan potensi atau sumber daya mahasiswa dan masyarakat menuju Pati yang maju dan sejahtera.

Latar Belakang Berdirinya IMP

Latar Belakang Berdirinya IKATAN MAHASISWA PATI (IMP)

Berawal dari niat “nawaitu” yang kuat dari beberapa mahasiswa asal Pati yang sedang melanjutkan studi di kota Semarang untuk menyatukan dan mewadahi aktivitas sesama teman-teman sedaerahnya, maka di rasa perlu untuk membentuk suatu komunitas yang bisa memenuhi keinginan tersebut. Berasal dari perkumpulan santai dan sederhana yang diadakan beberapa kali, terbesitlah sebuah ide untuk membentuk organisasi kemahasiswaan yang menyatukan visi mahasiswa yang berasal dari Pati. Padahal pada saat yang sama telah berdiri untuk organisasi sejenis yang menaungi mahasiswa Pati di berbagai Perguruan Tinggi di Semarang Seperti KOMPI, PERMAHAPATI, SIMPATI dan lain sebagainya. Mengapa organisasi kemahasiswaan yang lebih khusus ini perlu didirikan? Adalah pertanyaan yang muncul dari sebagian besar teman-teman mahasiswa yang berasal dari Pati. Dengan semangat yang sama, beberapa teman-teman yang lain pun serta merta menjawab bahwa didirikannya organisasi mahasiswa Pati adalah sebuah semangat yang muncul seiring dengan diberlakukannya otonomi daerah.

Hal ini menurut sebagian mahasiswa Pati perlu ditanggapi secara serius sekaligus dijadikan tantangan sejauh mana mahasiswa Pati dapat memanfaatkan momentum untuk membangun daerah tercintanya. Dengan refleksi panjang tersebut, tepatnya pada tanggal ** ***** **** atau bertepatan dengan ** ***** **** Hijriah dibentuk dan dideklarasikannya organisasi mahasiswa asal Pati di wilayah Semarang_UNNES dengan nama IKATAN MAHASISWA PATI (IMP). IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) adalah organisasi primordial, nirlaba, dan independent yang didirikan oleh mahasiswa Pati yang sedang melaksanakan studi di Perguruan Tinggi yang ada di Semarang. Semangat pendiriannya adalah untuk mengcover dan membina serta mensolidkan mahasiswa Pati yang berada di daerah Semarang untuk ikut serta dalam membina, memberdayakan, dan membangun masyarakat Pati yang sejahtera dan berperadaban.

Sebelum secara formal dideklarasikan, perkumpulan ini hanya difungsikan untuk menampung aspirasi suara “masa kampus” asal Pati dan mengumpulkannya guna mengadakan acara kekeluargaan secara bersama-sama. Namun pada perkembangan selanjutnya, terlebih setelah melihat pesatnya perkembangan organisasi-organisasi besar di wilayah Semarang, maka mau tidak mau IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) pun harus bersaing dan memposisikan dirinya sejajar dengan organisasi-organisasi besar Ekstra kampus, seperti; HMI, PMII, IMM, KAMMI, GMNI dan organisasi lainnya. Mengingat peran aktif mahasiswa sangat diperlukan oleh masyarakat dalam membangun dan mengembangkan bangsa dan daerah demi mencapai suatu kemajuan di masa mendatang, maka organisasi ini terus melakukan pembenahan untuk terus berpartisipasi di daerah Pati.

Di era desentralisasi dan otonomi daerah ini peran serta dari semua elemen masyarakat tak terkecuali mahasiswa tidak dapat dielakkan lagi dalam membangun dan mengelola daerahnya sesuai dengan sumber daya masing-masing. Begitu pun yang ingin dilakukan para mahasiswa Pati khususnya yang berada di Semarang yang tergabung dalam IKATAN MAHASISWA PATI (IMP). Oleh karena itu, IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) terus mengadakan kegiatan yang dapat menjaga eksistensi anggota dan organisasinya. Kegiatan atau program yang dilaksanakan IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) adalah berorientasi pada penguatan basis intelektual, pelatihan, pembekalan dan peningkatan life skill, dan kepedulian sosial. Organisasi ini dibentuk sebagai wadah pembelajaran mahasiswa Pati untuk membina, mengembangkan dan menyalurkan bakat, minat, dan skill mahasiswa dalam wahana intelektual, social, dan keagamaan. Sejak tahun berdirinya hingga sekarang IKATAN MAHASISWA PATI (IMP) terus berusaha untuk memberikan kontribusinya yang terbaik kepada masyarakat Pati, hal ini adalah sebagai bentuk partisipasi, loyalitas, dan pengabdian mahasiswa kepada tanah kelahirannya.